Kegiatan Rapat Koordinasi dan Sosialisasi Anugerah Paralegal Justice Awards Tahun 2024
Samarinda, hari Kamis 13 Februari 2025, pukul 13.00 WITA, PLT Camat Samarinda Utara mengikuti kegiatan Rapat Koordinasi dan Sosialisasi Anugerah Paralegal Justice Awards Tahun 2024 yang diselenggarakan di Ruang Mangkupelas, Balai Kota Samarinda. Kegiatan ini dilaksanakan oleh Bagian Hukum bersama dengan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI.
Rapat koordinasi yang dihadiri oleh Asisten I, Kabag Hukum, serta Camat dan Lurah se-Kota Samarinda, bertujuan untuk mensosialisasikan tentang pentingnya penghargaan bagi para paralegal dalam upaya meningkatkan akses keadilan di masyarakat. Acara ini menjadi ajang untuk memperkenalkan Anugerah Paralegal Justice Awards yang bertujuan memberikan penghargaan kepada individu atau kelompok yang berperan dalam memberikan bantuan hukum secara sukarela.